Dobo, Liputan 21.com — Komandan Kodim 1503/Tual, Letkol Inf Andi Agussalim, S.I.P., M.I.P., mewakili Pangdam XV/Pattimura, Mayjen TNI Putranto Gatot, S.H., S.Sos., M.M., menghadiri pemberkatan Taman Yubelium serta peresmian dan dedikasi Gedung Gereja Paroki Santa Maria de Fatima di Kota Dobo, Kabupaten Kepulauan Aru, Jumat (18/7/2025).
Perayaan sakral ini dipimpin langsung oleh Duta Besar Tahta Suci Vatikan untuk Indonesia, Mgr. Piero Piopo, bersama Uskup Diosis Amboina, Mgr. Seno Ngutra. Kedatangan kedua tokoh penting Gereja Katolik ini disambut hangat oleh umat Katolik dan masyarakat setempat, menandai besarnya perhatian Gereja terhadap wilayah timur Indonesia.
Dalam sambutannya, Uskup Seno mengungkapkan rasa syukur atas cuaca cerah yang mengiringi prosesi pemberkatan dan peresmian gereja.
> “Selama minggu-minggu sebelumnya, Dobo selalu diguyur hujan. Namun dua hari terakhir ini cuaca begitu cerah, seolah Tuhan menunjukkan kebaikan-Nya melalui para Kudus,” ungkapnya penuh haru.
Ia juga menyampaikan bahwa dirinya telah mengunjungi seluruh stasi Katolik dari Warialau hingga Batu Goyang sebagai bentuk nyata kepedulian pastoral terhadap umat di pelosok Kepulauan Aru. Kehadiran Duta Besar Vatikan yang menempuh perjalanan jauh dengan pesawat kecil juga dinilainya sebagai bentuk kasih dan dukungan yang luar biasa.
Sementara itu, mewakili Pangdam XV/Pattimura, Dandim 1503/Tual Letkol Inf Andi Agussalim menyampaikan apresiasi atas kontribusi Gereja dalam menjaga kedamaian dan kerukunan di Maluku.
> “Pembangunan gereja ini bukan hanya menjadi simbol keimanan umat, tetapi juga menjadi fondasi bagi terciptanya kebersamaan, persatuan, dan toleransi di tengah masyarakat,” ujar Dandim.
Acara berlangsung khidmat dan penuh sukacita, dihadiri oleh unsur Forkopimda, para tokoh agama, pastor, suster, umat Katolik, serta masyarakat umum dari berbagai kalangan.
Peresmian ini diharapkan semakin memperkuat semangat kebersamaan, toleransi, serta memperteguh iman umat Katolik di Kepulauan Aru dalam mengayomi dan membangun kehidupan beragama yang damai dan harmonis.
0 Komentar