Pemda Malra Gelar Operasi Pasar Murah Jelang Lebaran Idulfitri 1446 H
Maluku Tenggara, liputan 21.com – Pemerintah Daerah (Pemda) Maluku Tenggara menggelar Operasi Pasar Murah menjelang Hari Raya Idulfitri 1446 H. Kegiatan ini berlangsung di halaman Kantor Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Malra, yang berlokasi di Jalan Jenderal Sudirman, Kelurahan Ohoijang Watdek, Kecamatan Kei Kecil, Kabupaten Maluku Tenggara. Rabu, 19/3/2025
Bupati Maluku Tenggara, M. Thaher Hanubun, dalam sambutannya menyampaikan harapan agar operasi pasar ini dapat memberikan manfaat sebesar-besarnya bagi masyarakat.
Ia menekankan bahwa pemerintah daerah berkomitmen untuk hadir di tengah masyarakat guna menjawab berbagai kesulitan yang mereka hadapi, terutama dalam hal ekonomi menjelang perayaan hari besar keagamaan.
"Kita semua tahu bahwa kondisi saat ini menuntut efisiensi anggaran. Namun, pemerintah tetap berupaya agar masyarakat tidak mengalami kesulitan dalam memenuhi kebutuhan pokok.
Saya mengajak Bulog, perbankan, dan para pengusaha untuk ikut berkontribusi dalam memastikan ketersediaan bahan pokok bagi masyarakat yang membutuhkan," ujar Bupati.
Ia juga mengingatkan agar tidak ada pihak yang menimbun barang untuk mencari keuntungan di tengah situasi yang sulit. "Jangan sampai ada yang memanfaatkan kesempatan ini untuk menumpuk barang sehingga menyebabkan harga naik dan memicu inflasi.
Jika ada yang melakukan hal tersebut, segera laporkan, karena pemerintah tidak akan tinggal diam," tegasnya.
Operasi Pasar Murah ini merupakan bentuk kepedulian sekaligus kewajiban pemerintah daerah dalam membantu masyarakat, terutama dalam menjaga stabilitas harga kebutuhan pokok menjelang Idulfitri.
Pemerintah juga berupaya memastikan bahwa semua pihak yang berkontribusi dalam distribusi barang kebutuhan pokok benar-benar berkomitmen untuk kepentingan masyarakat.
Kegiatan ini diharapkan dapat membantu meringankan beban ekonomi masyarakat serta menjaga stabilitas harga di pasar menjelang hari raya.(Kef)
0 Komentar